UTOMONMEWS.COM | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut memulai rekapitulasi suara tingkat provinsi, hari ini Sabtu, 7 Desember 2024. Rekapitulasi tingkat Provinsi ini dijadwalkan dari tanggal 7 hingga 9 Desember 2024.
Sejauh ini KPU telah menerima hasil rekapitulasi Pilkada 16 daerah dari 33 Kabupaten dan Kota di Sumut.
Berikut Nama-nama Kepala Daerah yang Terpilih :
1. Kota Medan :
Terpilih: Rico Waas-Zakiyuddin Harahap.
2. Kabupaten Langkat :
Terpilih: Syah Afandin-Tiorita Br Surbakti.
3. Kota Binjai :
Terpilih: Amir Hamzah-Hasanul Jihadi.
4. Kabupaten Deliserdang :
Terpilih: Asri Ludin Tambunan–Lom Lom Suwondo.
5. Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) :
Terpilih: Darma Wijaya-Adlin Tambunan.
6. Kota Tebing Tinggi :
Terpilih: Iman Irdian Saragih-Chairil Muchmin Tambunan.
7. Kabupaten Simalungun :
Terpilih: Anton Saragih-Benny Sinaga.
8. Kota Pematangsiantar :
Terpilih: Wesly Silalahi-Herlina.
9. Kabupaten Samosir :
Terpilih: Vandiko Gultom-Ariston.
10. Kabupaten Karo :
Terpilih: Antonius Ginting-Komando Tarigan.
11. Kabupaten Dairi :
Terpilih: Vickner Sinaga-Wahyu Daniel Sagala.
12. Kabupaten Pakpak Bharat :
Terpilih: Franc Bernhard Tumanggor-Mutsyuhito Solin.
13. Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) :
Terpilih: Oloan P Nababan-Junita Rebeka Marbun.
14. Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) :
Terpilih: Masinton Pasaribu-Mahmud.
15 Kota Sibolga :
Terpilih: Achmad Syukri-Pantas Maruba Lumbantobing.
16. Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) :
Terpilih: Gus Irawan Pasaribu-Jafar Syahbuddin Ritonga.
17. Kabupaten Mandailing Natal (Madina) :
Terpilih: H. Saipullah Nasution-Atika Azmi Utammi.
18. Kabupaten Labuhanbatu :
Terpilih: Hj Maya Hasmita-H Jamri.
19. Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) :
Terpilih: Fery Sahputra Simatupang-Syahdian Purba Siboro.
20. Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) :
Terpilih: Hendri Yanto Sitorus-H Samsul Tanjung.
21. Kota Tanjung Balai :
Terpilih: Mahyaruddin Salim-Muhammad Fadly Abdina.
22. Kabupaten Asahan :
Terpilih: Taufik Zainal Abidin-Rianto.
23. Kabupaten Batubara :
Terpilih: Bahar Siagian-Syafrizal
Ketua KPU Sumut Agus Arifin mengatakan, 16 daerah sudah menyerahkan hasil penghitungan suara untuk pemilihan calon gubernur dan wakil gubernur hingga hari ini.
Terkait hasil suara pemilihan Gubernur setiap daerah, Agus mengatakan belum bisa menyampaikan hal tersebut. “Untuk pemenang Pilgub di setiap daerah belum bisa kami sampaikan, karena harus membongkar kotak lagi,” ucapnya.
Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 80 Tahun 2024, pelantikan gubernur/wakil gubernur terpilih dilaksanakan secara serentak pada 7 Februari 2025, oleh Presiden RI. Sedangkan pelantikan Bupati/Wali Kota dan Wakilnya dilaksanakan pada 10 Februari 2025, oleh Gubernur sebagai perwakilan pemerintah pusat.
Editor: Ahmad Jais
Views: 395